Analisis Biaya Operasional Kapal (BOK) Dalam Penetapan Tarif Penumpang Angkutan Sungai Trayek Batang Serai-Sundari Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara

Dian Putri, Mei Cica (2023) Analisis Biaya Operasional Kapal (BOK) Dalam Penetapan Tarif Penumpang Angkutan Sungai Trayek Batang Serai-Sundari Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara. Diploma thesis, Politeknik Transportasi Sungai Danau dan Penyeberangan Palembang.

[img] Text
Dian Putri Mei cica.pdf

Download (5MB)

Abstract

Angkutan Sungai (Getek) adalah salah satu moda transportasi yang menghubungkan antara Batang Serai dengan Sundari. Permasalahan yang sering dihadapi oleh pemakai jasa angkutan sungai (getek) adalah besarnya tarif yang dikeluarkan untuk melakukan perjalanan. Berkaitan dengan permasalahan tersebut perlu diadakan suatu penelitian, mengenai tarif Angkutan Sungai berdasarkan Biaya Operasioanal Kendaraan (BOK), Kemampuan Membayar (Ability To Pay) dan Kemauan Membayar (Willingness To Pay). BOK pada penelitian ini akan dihitung berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan RI Nomor PM 61 Tahun 2021. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan tentang kesesuaian tarif angkutan sungai, besarnya tarif yang berlaku saat ini untuk trayek Batang Serai -Sundari yaitu sebesar Rp.13.000 dan masih sesuai dengan perhitungan tarif berdasarkan Biaya Operasional Kapal saat ini sebesar sebesar Rp. 13.367 per penumpang per trip untuk kapal Kelas I (Kapal Anugerah Sakti), Rp. 12.030 per penumpang per trip untuk kapal Kelas II (Kapal Indra Jaya), dan Rp. 15.037 per penumpang per trip untuk kapal Kelas III (Kapal Kurnia). Nilai Kemampuan membayar (Abillity To Pay) sebesar Rp.13.000, telah sesuai dengan tarif yang berlaku, yang artinya mayoritas penumpang memiliki kemampuan dalam membayar tarif. Sedangkan untuk nilai kemauan membayar (Willingness To Pay) sebesar Rp. 12.381 kondisi ini menunjukkan bahwa kemampuan membayar lebih besar dari kemauan membayar. Kata Kunci: Angkutan Sungai, Tarif, Biaya Operasional Kapal, Ability To Pay, Willingness To Pay

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Muendi MJ admin
Date Deposited: 24 Apr 2025 08:09
Last Modified: 24 Apr 2025 08:09
URI: http://repository.poltektranssdp-palembang.ac.id/id/eprint/318

Actions (login required)

View Item View Item