OPTIMALISASI KINERJA FRESH WATER GENERATOR GUNA MENINGKATKAN PRODUKSI AIR TAWAR DI KAPAL MT. KIRANA TRITYA

Rizqi Salman, Fauzani (2025) OPTIMALISASI KINERJA FRESH WATER GENERATOR GUNA MENINGKATKAN PRODUKSI AIR TAWAR DI KAPAL MT. KIRANA TRITYA. Diploma thesis, Poltektrans SDP Palembang.

[thumbnail of RIZQI SALMAN FAUZANI_2202018.pdf] Text
RIZQI SALMAN FAUZANI_2202018.pdf

Download (4MB)

Abstract

Fresh Water Generator (FWG) adalah mesin di kapal yang berfungsi mengubah air laut menjadi air tawar dengan prinsip memanfaatkan kevakuman untuk proses evaporasi dan kondensasi. Peralatan ini berperan penting dalam mendukung kelancaran operasional kapal karena kebutuhan air tawar tidak dapat dipisahkan dari kegiatan pelayaran. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi penyebab, dampak, serta langkah optimalisasi kinerja FWG guna meningkatkan produksi air tawar di atas kapal. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi langsung, wawancara dengan kru mesin, dan studi pustaka. Hasil penelitian di kapal MT. Kirana Tritya menunjukkan bahwa penurunan produksi disebabkan oleh menurunnya suhu di dalam tabung evaporator, kevakuman yang tidak optimal akibat penurunan tekanan ejector pump, pembentukan kerak, dan kebocoran kondensor. Kondisi ini mengakibatkan proses kondensasi dan evaporasi tidak sempurna, meningkatnya kadar salinitas, dan penurunan kapasitas produksi yang dapat mengganggu pasokan air tawar di kapal. Perbaikan dilakukan dengan cara perawatan pompa ejector, pembersihan kerak pada evaporator, dan penambalan tabung kondensor yang bocor, penerapan preventive maintenance, serta pengoperasian sesuai buku panduan.
Kata Kunci: Fresh Water Generator, Produksi Air Tawar, Kevakuman, Evaporator, Kondensor, Perawatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Unnamed user with email admin@poltektranssdp-palembang.ac.id
Date Deposited: 23 Dec 2025 03:07
Last Modified: 23 Dec 2025 03:07
URI: http://repository.poltektranssdp-palembang.ac.id/id/eprint/157

Actions (login required)

View Item
View Item