TINJAUAN STANDAR PELAYANAN PENUMPANG DI ATAS KMP. SIGINJAI LINTASAN JEPARA – KARIMUNJAWA BERDSARKAN PERATURAN MENTERI NO 62 TAHUN 2019 DI PROVINSI JAWA TENGAH

Ilmi Inayatul, Fatikhah (2021) TINJAUAN STANDAR PELAYANAN PENUMPANG DI ATAS KMP. SIGINJAI LINTASAN JEPARA – KARIMUNJAWA BERDSARKAN PERATURAN MENTERI NO 62 TAHUN 2019 DI PROVINSI JAWA TENGAH. Diploma thesis, politeknik transportasi sungai danau dan penyeberangan palembang.

[img] Text
ILMI INAYATUL FATIKHAH 1804049 PDF.pdf

Download (3MB)

Abstract

Provinsi Jawa Tengah terletak di 5°40’ – 8°30’ Lintang Selatan dan 108°30’ – 111°30’ Bujur Timur. Luasnya mencapai 32.548 km² atau 25,67 persen luas daratan Jawa-Madura. Jarak terjauh dari barat ke timur adalah 263 kilometer dan dari utara ke selatan 226 kilometer (tidak termasuk pulau Karimunjawa). Wilayah Jateng berbatasan dengan Samudera Hindia dan D.I. Yogyakarta di sebelah selatan, Provinsi Jawa Barat di sebelah barat, Provinsi Jawa Timur di sebelah timur, dan Laut Jawa di sebelah utara. Provinsi Jawa Tengah juga meliputi Pulau Nusakambangan di sebelah selatan, serta Kepulauan Karimunjawa di Laut Jawa. Demi terciptanya pelayanan yang sesuai dengan tingkat pelayanan penumpang, diperlukan analisa menggunakan Metode tingkat kesesuaian standar pelayanan minimal peumpang dengan kondisi eksisting. Berdasarkan dari analisa tersebut didapatkan kesimpulan bahwa masih terdapat variabel yang masih kurang pada pelayanan dari beberapa angkutan penyeberangan seperti belum tersedia Informasi dan Fasilitas Keselamatan yang mudah terlihat dan terjangkau yang berupa petugas kesehatan, tandu, dan perlengkapan P3K yang belum memadai,tidak adanya fasilitas layanan penumpang , belum tersedia fasilitas pengatur suhu yang layak, fasilitas toilet penumpang yang sesuai dengan kebutuhan, belum adanya fasilitas Ruang Ibu Menyusi, belum tersedia fasilitas Ruang Khusus Kursi Roda dan fasilitas Ruang Khusus pengguna Kursi Roda

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Depositing User: Muendi MJ admin
Date Deposited: 11 Jun 2022 12:56
Last Modified: 11 Jun 2022 12:56
URI: http://repository.poltektranssdp-palembang.ac.id/id/eprint/166

Actions (login required)

View Item View Item