Muthia, Andeza (2025) OPTIMALISASI PERAWATAN INJECTOR BAHAN BAKAR PADA DIESEL GENERATOR DI KMP. RAJARAKATA. Diploma thesis, Poltektrans SDP Palembang.
MUTHIA ANDEZA_2202033.pdf
Download (2MB)
Abstract
Permasalahan yang ditemukan pada perawatan injector bahan bakar Diesel Generator di KMP. Rajarakata adalah penurunan kualitas pengabutan akibat kerusakan komponen seperti nozzle, O-Ring, dan spring. Kondisi ini menyebabkan tekanan injector di bawah standar, pembakaran kurang sempurna, serta memengaruhi stabilitas RPM dan suhu gas buang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penyebab penurunan kinerja injector dan menentukan tindakan perawatan yang tepat agar pembakaran kembali optimal. Metode yang digunakan meliputi observasi langsung di lapangan, pengukuran tekanan menggunakan injector tester, serta pemeriksaan kondisi komponen berdasarkan data primer dari pengujian dan data sekunder dari manual book serta log book kapal. Hasil penelitian menunjukkan tekanan injector sebelum perawatan berada di bawah standar yaitu 255-286 kg/cm2 dan tekanan injector setelah perawatan 290–300 kg/cm2. Penyebab utamanya adalah penyumbatan pada lubang nozzle, kerusakan O-Ring, dan pelemahan spring. Tindakan perawatan berupa pembersihan nozzle, penggantian O-Ring, penggantian spring, dan penggantian nozzle berhasil mengembalikan tekanan sesuai spesifikasi pabrikan. Kesimpulannya, kinerja injector sangat bergantung pada kondisi komponen internalnya. Rekomendasi pencegahan meliputi perawatan preventif berkala, kalibrasi tekanan secara rutin, pembersihan sistem bahan bakar, serta pencatatan riwayat perawatan untuk
mencegah penurunan performa dan menjaga efisiensi pembakaran mesin.
Kata kunci: Diesel Generator, Injector, Nozzle, Perawatan
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education |
| Depositing User: | Unnamed user with email admin@poltektranssdp-palembang.ac.id |
| Date Deposited: | 24 Dec 2025 03:29 |
| Last Modified: | 24 Dec 2025 03:29 |
| URI: | http://repository.poltektranssdp-palembang.ac.id/id/eprint/171 |
